Biz&Tech : Tips Perluas Jaringan untuk Mahasiswa Desain

Jannet 02.18
Tips Perluas Jaringan untuk Mahasiswa Desain
Foto: topuniversities.com

JAKARTA - Sebagai mahasiswa desain, kamu juga perlu membangun jaringan yang luas. Karena jaringan yang luas menjadi salah satu hal penting yang harus dimiliki anak muda saat ini.

Berikut ini hal yang bisa dilakukan mahasiswa jurusan desain untuk memperluas jaringan mereka seperti dinukil dari laman Top University.

Datangi Berbagai Acara 1.

Berdiam diri di rumah atau hanya mengikuti perkuliahan saja tidak akan memperluas jaringanmu. Karena itu, kamu perlu untuk keluar dan mengikuti berbagai acara, dengan begitu kamu bisa bertemu banyak orang.

Memiliki Kartu Nama 2.

Kartu nama menjadi salah satu cara untuk membentuk image profil-mu. Karena itu, milikilah kartu nama, hal ini bisa memudahkan orang lain untuk menghubungimu.

Serius dengan Karier yang Dijalani 3.

Jika kamu ingin serius mendalami karier seni yang ingin kamu jalani, carilah sesuatu yang berbeda dari apa yang kamu jalani. Sehingga hal itu bisa membuat orang lain terkesan.

Sosial Media 4.

Untuk memamerkan hasil karya seni yang sudah kamu ciptakan, kamu bisa manfaatkan media sosial. Dengan begitu, orang lain bisa melihat karyamu, dan jaringan itu juga bisa kamu bangun melalui media sosial.

Abaikan Introvert 5.

Meskipun kamu tipe mahasiswa yang lebih senang berada di rumah, namun kamu harus menghindari sikap introvert-mu tersebut. Mulailah mencari pergaulan baru dan bangun jaringanmu.

Follow Up 6.

Di samping membangun jaringan, kamu juga perlu untuk mem-follow up sejumlah networking yang sudah kamu bangun. Kamu bisa mencoba untuk mengirimkan email, atau mengirimkan portofoliomu.

Bergabung dengan Komunitas 7.

Mulailah untuk bergabung dalam berbagai komunitas. Hal ini bisa menjadi cara jitu untuk kamu memperluas networking-mu lho.

(sus)

(sus)


Source: Okezone.com

Artikel Terkait

EmoticonEmoticon

:)
:(
=(
^_^
:D
=D
=)D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p
:ng

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.